Gurubisa.com - Pada PPPK guru tahap 3 tahun 2022, terdapat guru honorer yang masuk kategori aman.
Daftar guru honorer yang ikut seleksi PPPK guru tahap 3 tahun 2022 ini, penting untuk diketahui oleh para pelamar PPPK.
Sebab hal tersebut dapat mempengaruhi kelulusan guru honorer pada seleksi PPPK guru tahap 3 tahun 2022.
Seperti diketahui terdapat tiga jenis mekanisme seleksi guru ASN PPPK di tahun 2022, yakni guru yang akan langsung penempatan bagi yang lulus passing grade.
Kemudian mekanisme untuk seleksi kesesuaian atau verifikasi, yang terdiri sebagai peserta yaitu THK-II, guru honorer negeri.
Mekanisme terakhir yaitu seleksi tes, yang diperuntukkan untuk peserta guru honorer negeri yang mengajar kurang dari tiga tahun, lulusan PPG, dan guru honorer swasta.
Perlu diketahui dari mekanisme seleksi PPPK tahun 2022 tersebut, untuk guru honorer dari sekolah negeri saat sekolah induk membuka formasi, maka guru tersebut tidak akan tergeser.
Akan tetapi, dalam rekrutmen PPPK guru tahap 3 tahun 2022, terdapat syarat mutlak untuk PPPK guru tahun 2022.
Dalam hal tersebut, dapat diketahui juga bahwa terdapat guru honorer yang masuk kategori aman dan yang belum.
Untuk melihat guru honorer tersebut aman atau tidak, dapat dilihat dari ketiga jenis mekanisme PPPK guru tahap 3.
Di mana bagi guru honorer yang sudah langsung pemberkasan, maka dapat dipastikan tidak akan ada lagi arahan untuk menjalani tes, sebagai penentu kelulusan.
Kemudian untuk guru THK-II, guru honorer negeri yang belum lulus passing grade, tetapi hanya akan menjalani seleksi kesesuaian atau verifikasi, maka dapat langsung pemberkasan, dan tidak perlu mengikuti tes.
Terakhir yaitu bagi guru honorer negeri, lulusan PPG, dan guru honorer swasta, maka bagi guru honorer tersebut harus menjalani tes terlebih dahulu, dan ada kemungkinan untuk lolos atau tidak.***
Sumber : pikiran-rakyat.com/
Demikian berita terkini yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat.